Call For Paper Doctoral Colloquium & Conference: Riset Kontemporer dalam Ekonomi dan Bisnis
- Detail
- Kategori: Agenda
- Dilihat: 2317
Tuntutan untuk menghasilkan publikasi internasional bagi mahasiswa program doktor menjadi salah satu dorongan untuk melakukan riset berkualitas dengan topik-topik yang "layak jual" di jurnal internasional. Penentuan topik menjadi titik sentral dalam memulai suatu proposal disertasi.
Beberapa pendekatan dalam penelitian baik kualitatif maupun kuantitatif, dan beberapa teknik pengambilan data baik dengan survey, data sekunder maupun eksperimen menjadi salah satu aspek penting dalam suatu riset.
Dengan harapan dapat berbagi wawasan berkaitan berbagai topik di bidang riset ekonomi dan bisnis, maka Proram Magister Sains dan Doktor Ilmu Ekonomi Universitas Gadjah Mada serta Forum Mahasiswa dan Alumni Doktor Universitas Gadjah Mada (FORMADEGAMA) mengundang mahasiswa program Doktor untuk mengirimkan paper penelitian dalam kolokuium serta mengundang seluruh akademisi pada konferensi dengan tema "Riset Kontemporer dalam Ekonomi dan Bisnis."
Acara akan dilaksanakan pada:
- Hari, tanggal: 20-29 November 2012
- Tempat: Auditorium BRI lt.3, Gedung Program Magister Sains & Doktor FEB UGM
- Pembicara:
1. Prof. Dr. Jogiyanto Hartono, MBA (Survey)
2. Ertambang Nahartyo, Ph.D., CMA. (Eksperimen)
3. Elan Satriawan, Ph.D. (Kuantitatif)
4. Yulia Arisnani, Ph.D. (Kualitatif)
Pemenang Call for Paper akan diumumkan tanggal 15 November 2012.
Informasi dan pendaftaran silahkan menghubungi Bagian Admisi Program Magister Sains dan Doktor, Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Gadjah Mada, CP: Riana & Fajar 0274 524607-609 580728 | 08175464545, Rini 08122718425, Fadliah 081340374571.