Semarak Reuni Perak Angkatan 1997
- Detail
- Ditulis oleh Merisa
- Kategori: Berita
- Dilihat: 1551
Masa perkuliahan dapat dikatakan sebagai momen yang berharga bagi setiap orang. Di masa itulah, mahasiswa mulai gencar untuk mengejar cita-cita dan karirnya. Setelah lulus kuliah, momen yang selalu dinantikan ialah momen ketika bertemu kembali dengan teman-teman seperjuangan melalui acara reuni. Untuk kembali mengenang memori di perkuliahan itu, Keluarga Alumni Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Gadjah Mada (KAFEGAMA) 1997 menggelar reuni Angkatan untuk merayakan 25 tahun bersama yang dilaksanakan selama dua hari pada Sabtu (06/08) dan Minggu (07/08). Acara di hari pertama diselenggarakan di Selasar Learning Center FEB UGM yang dimulai dari pukul 09.00 WIB dan dilanjutkan dengan jalan bersama di lingkungan UGM pada hari kedua.
Acara dibuka dengan kata sambutan yang diberikan oleh Irma Shantia Dewi, SE, MBA selaku perwakilan dari Angkatan 1997. Dalam sambutannya, Irma menyampaikan bahwa persiapan acara reuni ini sangatlah singkat, yakni hanya dua bulan. Ia jmenyampaikan terima kasihnya kepada teman-teman yang sudah bersedia meluangkan waktu dan tenaganya untuk membuat acara ini menjadi sukses. Irma juga menyampaikan bahwa Angkatan 1997 ini akan memberikan kontribusi secara langsung sebagai alumni kepada FEB UGM.
Sementara itu, Prof. Dr. Didi Achjari, M.Com., Ak., CA. selaku Dekan FEB UGM dalam sambutannya mengucapkan terima kasih banyak kepada alumni 1997 atas segala kontribusi yang diberikan. Didi juga menyampaikan bahwa FEB UGM masih memiliki ruang kelas yang mengingatkan tentang masa perkuliahan di masa lampau. Sebagai bentuk apresiasi, alumni angkatan 1997 menyerahkan secara simbolis bentuk kontribusinya yang akan digunakan untuk mendekorasi selasar FEB UGM dan memberikan beasiswa untuk mahasiswa FEB UGM. Terdapat pula bantuan yang akan diberikan kepada alumni yang sedang kesulitan sebagai bentuk taliasih keluarga alumni FEB UGM.
Selanjutnya, ditayangkan video yang berisikan kenangan saat perkuliahan yang membawa kembali memori di masa perkuliahan. Terdapat pula tour de faculty ke tempat-tempat di FEB UGM yang masih ada sejak dulu, seperti tangga di plaza, Ruang T-101, dan selasar FEB UGM. Melalui acara reuni ini, Angkatan 1997 terlihat sangat senang karena dapat kembali merasakan suasana kampus setelah sekian lamanya.
Reportase: Merisa Anggraini