Dekan FEB UGM Lepas 169 Wisudawan Program Sarjana Periode IV Tahun Akademik 2023/2024
- Detail
- Ditulis oleh Orien
- Kategori: Berita
- Dilihat: 858
Dekan Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Gadjah Mada (FEB UGM), Prof. Dr. Didi Achjari, M.Com., Ak.,C.A., melepas sebanyak 169 lulusan Program Sarjana yang terdiri dari 143 orang lulusan program reguler dan 26 orang lulusan International Undergraduate Program (IUP). Pelepasan Wisudawan Periode IV Tahun Akademik 2023/2024 berlangsung Rabu (28/8/2024) di Selasar Gedung Pusat Pembelajaran FEB UGM.
Didi mengatakan dalam wisuda periode Agustus 2024 ini FEB UGM meluluskan 169 wisudawan meliputi 85 wisudawan Prodi Akuntansi, 37 wisudawan dari Prodi Ilmu Ekonomi, dan 47 wisudawan dari Prodi Manajemen. Dari jumlah tersebut 128 wisudawan diantaranya meraih predikat cumlaude.
“Kami dengan bangga mengumumkan 128 wisudawan berhasil meraih predikat cumlaude. Sebuah pencapaian yang luar biasa dan membangakan bagi kita semua,” tuturnya, saat menyampaikan sambutan pada pelepasan bagi wisudawan FEB UGM Rabu (28/8).
Didi mengatakan FEB UGM juga sangat berbangga karena beberapa wisudawan FEB UGM telah menorehkan berbagai prestasi dari sejumlah kejuaraan dan kompetisi baik ditingakt nasional maupun internasional selama menempuh pendidikan. Selain itu, FEB UGM juga mengapresiasi bagi 21 wisudawan yang berhasil mendapatkan beasiswa Kartu Indonesia Pintar Kuliah (KIP-K) pada tahun studi berjalan.
“Ini adalah bukti bahwa kerja keras dan yang kuat, tidak ada halangan yang tidak bisa diatasi,” jelasnya.
Didi mengatakan bahwa hari saat wisuda ini adalah hari yang istimewa. Bukan hanya karena para wisudawan telah menyelesaikan studi, tetapi juga siap melangkah ke tahap kehidupan selanjutnya, membawa bekal ilmu dan pengalaman yang diperoleh di FEB UGM. Diakhir sambutannya Didi juga berpesan agar kedepannya para wisudawan tak hanya berkarir dalam dunia kerja namun juga bisa membuka lapangan pekerjaan untuk masyarakat luas.
Pada kesempatan tersebut turut disampaikan penyerahan bantuan studi KAFEGAMA bagi sembilan mahasiswa program sarjana FEB UGM. Penyerahan bantuan diberikan secara simbolis oleh Wakil Ketua Umum PP KAFEGAMA sekaligus Ketua Pengda KAFEGAMA DIY, Dr. Bogat Agus Riyono, M.Sc., Ak., kepada dua perwakilan mahasiswa.
Sebelumnya, Bogat turut menyampaikan sambutan sebagai wakil KAFEGAMA. Pria yang juga menjabat sebagai sebagai Direktur Utama PT Saraswanti Indoland Development ini memberikan berbagai wejangan bagi para wisudawan FEB UGM. Selain itu, ia juga berkesempatan menyematkan pin KAFEGAMA kepada tiga wisudawan terbaik dari Prodi Manajemen, Prodi Akuntansi, dan Prodi Ilmu Ekonomi.
Dalam wisuda kali ini lulusan terbaik diraih oleh Shalsadilla Nadya Prameswary dari Program Studi IUP Manajemen 2020 dengan Indek Prestasi Kumulatif (IPK) 3,93 dengan masa studi 3 tahun 10 bulan 10 hari. Sedangkan lulusan termuda diraih oleh Della Rosa Sukma Ayu Karno dari Program Studi Manajemen 2020 dengan usia 20 tahun 11 bulan 10 hari. Berikutnya, lulusan tercepat diraih oleh Lathifah Alfi Rahmawati dari prodi Akuntansi 2020 yang berhasil lulus dalam waktu 3 tahun 7 bulan 10 hari.
Reportase: Orie Priscylla Mapeda Lumalan
Editor: Kurnia Ekaptiningrum
Sustainable Development Goals