Kompetisi Deloitte Risk Intelligence Challenge Trophy 2014/2015
- Detail
- Ditulis oleh FEB UGM
- Kategori: Berita
- Dilihat: 4199
Risk Intelligence Challenge Trophy (RICT) adalah kegiatan kompetisi yang berkaitan dengan bidang Risiko, yang bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan mahasiswa mengenai industri/pekerjaan yang berkaitan dengan Risiko. RICT terbuka
terhadap berbagai pandangan/ide-ide baru dari mahasiswa mengenai Managemen Risiko, untuk memperkaya industri di bidang Risiko serta bertujuan untuk membangkitkan motivasi para mahasiswa untuk belajar mengenai Management Risiko secara mandiri dengan berpikir logis dan kreatif. Tim yang telah lolos semua tahapan seleksi akan terpilih menjadi juara dan mendapatkan hadiah berupa uang tunai, penawaran bekerja di Deloitte serta akan mewakili Indonesia untuk mengikuti kompetisi ASEAN RICT di Malaysia pada bulan Februari/Maret 2015.
Kami mendorong para mahasiswa Jurusan Akuntansi Universitas Gadjah Mada FEB UGM untuk berpartisipasi pada program tersebut.
Adapun persyaratan bagi para mahasiswa untuk mengkuti programprogram tersebut adalah sebagai berikut:
Risk Intelligence Challenge Trophy
- Mahasiswa program S1 pada semester 3 – 7.
- Mahasiswa dari jurusan Akuntansi, Keuangan, Management, Ilmu Ekonomi, Ilmu Komputer, Sistem Informasi, Teknik Industri, Teknik Pertambangan,Teknik Perminyakan.
- Satu tim terdiri atas 3 orang mahasiswa. Peserta dalam 1 tim dapat merupakan mahasiswa dari jurusan yang berbeda, tetapi harus dari 1 universitas yang sama.
- Memiliki kemampuan debate, dapat menjadi nilai tambah.
- Fasih berbahasa Inggris, lisan maupun tulisan.
- Batas waktu terakhir pendaftaran adalah 30 November 2014.
Apabila ada pertanyaan lebih lanjut mengenai Risk Intelligence Challenge Trophy dapat menghubungi Ibu Melani (Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.).
Unduh: Brosur PDF