Journal of Indonesian Economy and Business (JIEB) bertujuan untuk menjadi media penyebarluasan hasil penelitian dan pertukaran karya ilmiah bidang ekonomi dan bisnis Indonesia di kalangan akademisi internasional, praktisi, pengatur kebijakan, dan untuk kalangan umum. JIEB diterbitkan tiga kali dalam setahun pada bulan Januari, Mei, dan September.
JIEB adalah jurnal ilmiah tentang ekonomi dan bisnis Indonesia yang diakreditasi oleh Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Departemen Pendidikan Nasional Republik Indonesia (No. 36a/E/KPT/2016), selanjutnya, JIEB juga telah terindeks di EBSCO, EconLit (American Economic Association), ProQuest, dan Google Scholar. Saat ini berupaya untuk mendapatkan indeks oleh Scopus.