Tiga Mahasiswa FEB UGM Raih Juara dalam Brilliant Youth Competition 2023
- Detail
- Ditulis oleh Adella
- Kategori: Prestasi
- Dilihat: 1133
Jum'at (1/12), tiga mahasiswa dari Program Sarjana Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Gadjah Mada (FEB UGM) menorehkan prestasi gemilang dalam Brilliant Youth Competition 2023, sebuah kompetisi yang diselenggarakan oleh LifeatBRI. Kompetisi ini terbuka bagi seluruh mahasiswa dan lulusan baru jenjang sarjana (S-1) yang siap memecahkan tantangan dan memberikan solusi terbaik terkait kasus bisnis (business case) di PT Bank Rakyat Indonesia Tbk. Prestasi ini selaras dengan Sustainable Development Goals No. 4 (Quality Education), 8 (Decent Work and Economic Growth), dan 17 (Partnership for the Goals).
Tahap pertama kompetisi melibatkan pengiriman berkas, termasuk curriculum vitae (CV), motivation letter, serta esai yang telah ditentukan oleh pihak penyelenggara. Dari ribuan peserta yang mendaftar, tiga mahasiswa FEB UGM berhasil masuk ke dalam 30 peserta terbaik yang akan melanjutkan seleksi ke tahap Grand Final selama dua hari di Kantor Pusat BRI, Jakarta. Mereka adalah Cyntia Ivanka Putri Simanjuntak (Akuntansi 2021), I Gusti Ayu Maresta Amrita (Ilmu Ekonomi 2021), dan Ali Alexander (Manajemen 2021).
Pada tahap Grand Final, seluruh peserta dibagi menjadi 10 tim untuk bersama-sama memecahkan kasus bisnis yang berkaitan dengan strategi pemasaran dan peningkatan aktivasi produk BRI. Di hari pertama, seluruh tim mendapatkan pemaparan dan data-data produk untuk mempermudah mereka dalam mengerjakan studi kasus. Maresta berbagi pengalaman bahwa timnya mengusung strategi dengan pendekatan Awareness, Activation, dan Transaction + Loyalty. Mereka menilai dampaknya dengan berbagai indikator, seperti Costumer Lifetime Value, Activation Rate, dan Brand Equity Measurements.
Di sisi lain, Cyntia menyebut bahwa pembentukan tim secara acak menjadi tantangan tersendiri. “Cukup menantang karena persiapannya dilakukan secara online, terlebih dengan anggota tim yang baru kami kenal dan berasal dari jurusan dan universitas berbeda,” paparnya. Senada dengan pendapat Cyntia, Ali juga merasa pembentukan tim yang acak menjadi kesan unik bagi kompetisi ini. “Berada dalam satu tim dengan mahasiswa Teknik Informatika dan Teknik Komputer yang mana mereka memiliki point of view yang berbeda tentunya perihal bisnis,” ujar Ali.
Meskipun menghadapi berbagai tantangan, ketiga mahasiswa tersebut mampu mengatasinya dengan baik. Mereka juga berhasil membawa pulang juara. Cyntia Ivanka Putri Simanjuntak dari tim 7 meraih juara pertama, I Gusti Ayu Maresta dari tim 9 meraih juara kedua, dan Ali Alexander (secara individu) meraih penghargaan Outstanding Leadership. FEB UGM mengucapkan selamat kepada ketiga mahasiswa atas prestasi gemilang yang berhasil diraih!
Reportase: Adella Wahyu Pradita