Yogyakarta (21/12) – Sehubungan dengan pemberitaan detikJateng pada Rabu (21/12/2022) pukul 08.54 WIB tentang kabar peretasan situs findit.ft.ugm.ac.id yang disebutkan bersumber dari pesan langsung admin akun Instagram Prodi MEP FEB UGM, maka dengan ini Prodi MEP FEB UGM menyampaikan klarifikasi sebagai berikut:
Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Gadjah Mada (FEB UGM) menjalin kerja sama dengan EdenFarm (PT Eden Pangan Indonesia) yang secara resmi ditandatangani saat acara Perjanjian Kerja Sama (PKS) pada Kamis (22/12).
Innalillahi wa innailaihi rooji’un
Telah meninggal dunia dengan tenang Bapak Dr. Akhmad Makhfatih, M.A.
Senin (19/12), dalam Rapat Terbuka di Grha Sabha Pramana yang menjadi puncak peringatan Dies Natalis ke-73 Universitas Gadjah Mada (UGM), Gubernur Bank Indonesia, Perry Warjiyo, S.E., M.Sc., Ph.D., yang juga merupakan Ketua Umum Pengurus Pusat Keluarga Alumni Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Gadjah Mada (PP KFEGAMA), mendapatkan Anugerah Hamengku Buwono ke-IX.
Dr. Rimawan Pradiptyo, S.E., M.Sc., Dosen Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Gadjah Mada (FEB UGM) serta program yang beliau inisiasi yaitu Sambatan Jogja (SONJO) berhasil meraih dua penghargaan membanggakan.
Kamis (29/09), Pusat Kajian Akuntansi dan Regulasi (PAKAR), Laboratorium Akuntansi, Departemen Akuntansi Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Gadjah Mada (FEB UGM) menyelenggarakan Seminar Bersama PAKAR (SEMAR) dengan mengangkat topik “Etika Bisnis dan Profesi Akuntan: Teori, Kasus, dan Riset”.
Bank Indonesia menyelenggarakan BI Learning Expo 2022 yang menghadirkan berbagai institusi pendidikan di Indonesia maupun luar negeri, termasuk salah satunya adalah Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Gadjah Mada (FEB UGM).
Fakultas Ekonomika dan Bisnis UGM (FEB UGM) bekerjasama dengan Laboratorium Akuntansi, Laboratorium Ilmu Ekonomi, Laboratorium Manajemen, dan Unit Penelitian dan Pelatihan Ekonomika dan Bisnis (P2EB) menyelenggarakan seminar dengan tema “Hari Diseminasi Riset 2022” pada Jumat (9/12).
Jumat (09/12), Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Gadjah Mada (FEB UGM) mengadakan perjanjian kerja sama dengan Organisasi Riset Tata Kelola Pemerintahan, Ekonomi dan Kesejahteraan Masyarakat Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) mengenai kegiatan penelitian, pengkajian, pengembangan, dan inovasi di bidang ekonomi perilaku dan sirkular.
Dalam menaja transformasi digital, Magister Manajemen Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Gadjah Mada (MM FEB UGM) Kampus Jakarta mengadakan Executive Series, yaitu diskusi publik bersama eksekutif perusahaan besar di Indonesia.