
Tim The Winners dari Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Gadjah Mada (FEB UGM) berhasil meraih Juara 1 dalam ajang Management Competition 2025. Kompetisi berlangsung pada 22 Maret 2025, diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Program Studi Manajemen Fakultas Bisnis dan Ekonomika Universitas Atma Jaya Yogyakarta (FBE UAJY).
Tim The Winners beranggotakan Ericha Mellyana, Rr. Hadijah Putri Jasmine dan Ershendo Deska Christyawan berhasil yang merupakan mahasiswa Program Studi Manajemen Angkatan 2023. Mereka berhasil menjadi juara usai menyisihkan 44 tim lain dari berbagai universitas di Indonesia.
Ericha mengatakan dalam kompetisi ini setiap tim harus melalui beberapa tahapan seleksi yang cukup menantang. Pada tahapan pertama, seluruh tim diminta menyelesaikan studi kasus berupa kuis dan pemaparan materi. Selanjutnya, peserta diharuskan mengumpulkan proposal kasus dalam bahasa Indonesia. Tim yang lolos kemudian melanjutkan ke tahap pengumpulan power point dan presentasi dalam bahasa Inggris di babak final.
“Bersyukur dan bangga bisa meraih juara di kompetisi ini. Setelah sebelumnya di final bersaing dengan tim dari Universitas Indonesia, Universitas Airlangga, dan Universitas Ciputra,” ungkapnya belum lama ini.
Lebih lanjut Ericha menjelaskan pada babak final seluruh finalis diberikan kasus dari sebuah startup berbasis teknologi yang berfokus pada pengolahan susu kambing. Startup ini menghadapi berbagai tantangan dalam menjalankan bisnisnya, terutama dalam menciptakan ekosistem yang berkelanjutan (hilirisasi) dan inovatif. Para peserta ditantang untuk memberikan solusi strategis yang tidak hanya meningkatkan efisiensi bisnis startup tersebut, tetapi juga memberikan kesejahteraan bagi seluruh pihak yang terlibat dalam rantai pasokannya.
Ericha mengaku dalam masa perlombaan tersebut ia dan tim mengalami beberapa tantangan. Salah satu tantangan utama yang mereka hadapi adalah kurangnya pengetahuan awal mengenai industri pengolahan susu kambing.
“Pengetahuan kami mengenai pengolahan susu kambing cukup rendah sehingga menghambat proses analisis yang lebih realistis dalam pemberian strategi. Namun, tim kami mampu untuk melakukan analisis dari berbagai sudut pandang sehingga dapat melewati tahap tersebut,” pungkasnya.
Reportase: Orie Priscylla Mapeda Lumalan
Editor: Kurnia Ekaptiningrum
Sustainable Development Goals