- Detail
- Ditulis oleh Adella
- Kategori: Prestasi
- Dilihat: 1546
Minggu (05/11), Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Gadjah Mada (FEB UGM) kembali mendapatkan berita gembira. Dua mahasiswa dari Program Sarjana Studi Manajemen 2021, Hayfaza Nayottama Auliarachim dan Yulia Dwi Kustari, tergabung dalam Tim Laut Selatan bersama Ardhan Nur Urfan dari STEI ITB 2021, berhasil menjadi juara pertama dalam Business Model Canvas National Competition 2023 yang diselenggarakan oleh HIPMI PT UNNES. Kompetisi ini mengangkat tema "Social Entrepreneurship for Sustainable Development". Pencapaian ini selaras dengan Sustainable Development Goals no. 4, yakni Quality Education.
- Detail
- Ditulis oleh Adella
- Kategori: Prestasi
- Dilihat: 493
Tim Mahasiswa Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Gadjah Mada (FEB UGM) kembali mengukir prestasi gemilang di tingkat nasional. Tim Promax berhasil meraih juara dua dalam ajang Management Marketing Plan Competition 2023, dalam kegiatan Management Week (MJ-WEEK) 2023 yang diselenggarkaan di Universitas Udayana.
- Detail
- Ditulis oleh Rizal
- Kategori: Prestasi
- Dilihat: 914
Kabar membanggakan kembali ditorehkan oleh mahasiswa Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Gadjah Mada (FEB UGM). Tim Eagle Eye, terdiri atas Ali Alexander (Manajemen 2021) dan Elsa Firlyani (Manajemen dan Penilaian Properti SV 2021), berhasil memperoleh juara pertama dalam UNY Stock Market Competition (USMC) 2023. Untuk dapat memperoleh capaian membanggakan tersebut, tim Eagle Eye harus melewati beberapa tahapan dan berhadapan dengan 90 tim lainnya.
- Detail
- Ditulis oleh Adella
- Kategori: Prestasi
- Dilihat: 970
Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Gadjah Mada (FEB UGM) kembali mendapatkan berita gembira. Pada Sabtu (28/10), Tim Booster Consulting berhasil meraih juara pertama kategori Outstanding Problem Solving dalam lomba tingkat nasional Sebelas Maret Business Case Competition (SMBCC) 2023. Tim ini terdiri dari tiga mahasiswa Manajemen 2020, yakni Afan Husein Julian, Ridha Rayan Furqan, dan Ahsan Muktafi. Pencapaian ini selaras dengan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan No.4, yakni Pendidikan Berkualitas. SMBCC merupakan salah satu rangkaian acara Management Carnival 2023 yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Jurusan Manajemen (HMJM) Universitas Sebelas Maret. Mengangkat tema "Plethora of Opportunities and Challenges: Delve into the Challenges that Businesses Face in the Digital Era", SMBCC 2023 mengajak mahasiswa untuk menemukan solusi yang adaptif dan inovatif dalam aktivitas bisnis, khususnya Ekonomi Digital, agar dapat menghadapi tantangan dan peluang yang ada.
- Detail
- Ditulis oleh Rizal
- Kategori: Prestasi
- Dilihat: 1262
"Tiada hari tanpa prestasi" ibarat ungkapan yang tepat untuk menggambarkan mahasiswa dari Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Gadjah Mada (FEB UGM). Tim Nawasena, yang terdiri atas Alya Nabila Aqsha (Ilmu Ekonomi 2021), I Gusti Ayu Maresta Amrita Puspa Pujawati (Ilmu Ekonomi 2021), dan Rohinun (Ilmu Ekonomi 2021) berhasil menyabet juara kedua dalam kompetisi kasus bisnis The 7th Bachelor's Journey in Management yang diselenggarakan oleh Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Indonesia (FEB UI) pada tanggal 12 September - 25 Oktober 2023. Untuk mencapai prestasi cemerlang tersebut, mereka harus melewati beberapa tahapan.
- Detail
- Ditulis oleh Hayfaza
- Kategori: Prestasi
- Dilihat: 1502
Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Gadjah Mada (FEB UGM) kembali berbangga sebab 6 mahasiswanya meraih prestasi nasional di bidang akuntansi. Prestasi ini diraih dalam ajang Accounting Excellence Olympiad (AEO), National Accounting Challenge (NAC) 2023. AEO merupakan cerdas cermat nasional bidang akuntansi yang diikuti oleh mahasiswa dari perguruan tinggi di Indonesia. AEO NAC 2023 diselenggarakan oleh BEM KM PKN STAN pada tanggal 14-22 Oktober 2023. Prestasi ini selaras dengan SDGs nomor 4 Quality Education dan 8 Decent Economic Growth.
Halaman 9 dari 43